Halaman Transfer SKS (Gambar 5.19) berfungsi sebagai tempat untuk melihat data mahasiswa yang berasal dari universitas lain atau jurusan lain yang melakukan transfer SKS.
Gambar 5.19. Halaman Transfer SKS
Untuk menambah data tekan tombol Tambah, kemudian akan muncul halaman Tambah Transfer SKS (Gambar 5.20).
Gambar 5.20. Halaman Tambah Transfer SKS
Pada halaman Tambah Transfer SKS:
- Pada field Mahasiswa pilih mahasiswa yang akan mentransfer SKS
- Masukkan asal universitas pada field Dari Universitas
- Masukkan asal program studi pada field Dari Program Studi
- Tekan tombol Save untuk menyimpan data ke database
- Setelah data berhasil disimpan kemudian akan muncul tab baru Mata Kuliah (Gambar 5.21) yang digunakan untuk memilih mata kuliah mana saja yang akan ditransfer
Gambar 5.21. Halaman Tambah Transfer SKS – Tab Mata Kuliah
Pada Tab Mata Kuliah :
- Pada field Kurikulum pilih kurikulum yang berisi mata kuliah yang akan ditransfer
- Tekan tombol Tambah Mata Kuliah untuk memilih mata kuliah yang akan ditransfer SKS nya kemudian akan muncul dialog Mata kuliah
- Pada dialog Mata Kuliah (Gambar 5.22) cari dan pilih mata kuliah yang akan ditransfer kemudian centang
Gambar 5.22. Halaman Tambah Transfer SKS – Dialog Mata Kuliah
- Kemudian tekan tombol Pilih untuk menyimpan data ke dalam database.
- Mata kuliah yang terpilih tersebut akan muncul pada tabel kemudian silahkan update Nilai Huruf Diakui, Kode Mata Kuliah Asal, .Nama Mata Kuliah Asal, SKS Asal dan Nilai Asal apabila perlu
- Tekan tombol Save untuk menyimpan data ke database
Untuk menghapus mata kuliah dari daftar transfer, klik icon delete pada kolom terakhir dan tekan tombol Save untuk menyimpan data ke database